Monday, December 26, 2011

Inspirasi - Mengubah Arah Hidup

Carol Farmer adalah seorang guru yang merasakan bahwa pekerjaannya sebagai guru tidaklah menyenangkan. Hal itu disadarinya setelah ia mengajar selama dua semester dan ia merasa sangat tidak cocok dalam posisi itu. Walau pun ia sudah mencoba mengusahakan yang terbaik dan menginvestasikan banyak uang untuk pekerjaan itu, namun ia tetap merasakan bahwa menjadi guru bukan panggilan hidupnya.

Sebetulnya ia ingin sekali menjadi seorang desainer, oleh karena itu tanpa ragu-ragu ia mulai mengubah arah hidupnya dengan meninggalkan sama sekali profesi guru, kemudian ia mulai mengejar impiannya menjadi seorang desainer.
Dalam mimpinya Farmer ingin menghasilkan uang lebih banyak dari pekerjaan desainer dari pada sebagai pengajar. Sewaktu ia mengajar ia hanya mendapat $5.000 per tahun, namun ketika ia mulai menjadi desainer ia langsung mendapatkan $5.012 dan sebagai desainer pemula ia sudah mencapai mimpinya.
Selanjutnya Farmer mendapatkan tawaran dari kliennya dengan bayaran sebesar $22.000 setahun, jumlah itu berarti empat kali lipat dari gajinya sebagai guru pada dua tahun yang lalu. Tak lama kemudian pendapatannya meningkat menjadi $35.000 per tahun, namun hal itu tidak membuat dia merasa cepat puas, malah mimpinya sekarang lebih besar dari itu.

Farmer kemudian membangun perusahaannya sendiri dan ia dapat menghasilkan $100.000. di tahun pertamanya, jumlah itu berarti duapuluh kali lipat dibanding penghasilannya sebagai guru sepuluh tahun lalu. Pada tahun 1976 Carol Farmer membangun sebuah perusahaan bernama Doody Company dan dalam tiga tahun ia menghasilkan $15 Juta. Jumlah karyawannya meningkat pesat dari enam orang menjadi dua ratus orang. Banyak orang mengakui dan mengagumi keberhasilan Farmer, dan ia diminta untuk membagikan pengalamannya dengan para pendidik di Harvard University.

Kebanyakan orang takut untuk mengubah arahnya ketika mereka melihat sesuatu yang aneh dan bahkan ketika mereka menyadari bahwa mereka sebetulnya salah jurusan, salah memilih bidang pekerjaan, tidak sedikit yang bertahan dan mengalami kebuntuan atau kegagalan. Terlalu sering orang melihat masalah sebagai rintangan dan mengadu nasib tanpa berani memutar haluan ketika mereka tahu mereka tidak cocok di satu bidang. Namun Carol Farmer telah menunjukkan bagaimana caranya mengubah arah secepat ia menyadari kemampuan maksimalnya dan impian dalam hidupnya. Farmer berani mengambil resiko dengan berganti profesi, namun bukan tanpa perhitungan, justru dibutuhkan perhitungan matang, keberanian dan tekad bulat untuk mengubah kekecewaan menjadi keberuntungan.

Jika Anda sekarang menyadari bahwa Anda berada di jalur yang salah dan Anda menyadari dan memiliki suatu impian yang jauh lebih menyenangkan dan lebih menguntungkan di seberang sana. Buatlah perhitungan yang matang, bersiaplah secepat mungkin merubah arah dan mengejar impian Anda. Belajarlah dari orang-orang yang telah berhasil di bidang Anda.

Repost from Lukas Janto

No comments:

Post a Comment